Harga Sapi Bali, Sapi Madura, PO dan SO 2016

Harga Sapi Bali, SO, PO dan Sapi Madura 2016

Harga untuk sapi bali dibedakan antara sapi bali jantan dan sapi bali betina. Sapi bali jantan dijual dengan harga timbangan per kg hidup sedangkan sapi bali betina dengan jogrogan atau ditafsir. Secara umum harga sapi bali betina jauh lebih murah daripada sapi bali jantan.

Sedangkan untuk harga sapi siap potong jenis madura, dan jenis PO dijual dengan jalan jogrogan. Namun semua estimasi harga akan dikonversikan ke harga sapi per kg hidup agar lebih mudah sebagai patokan. Untuk sapi SO didaerah asalnya harganya paling murah tetapi stoknya sedikit dan harus melalui orang orang tertentu yang menguasai sapi SO di Sumba dan NTT.

Berikut estimasi harga sapi bali, sapi madura, PO dan SO

Harga sapi Bali Jantan berkisar antara Rp 42.000 - Rp 45.000 per kg hidup

Harga sapi bali betina berkisar antara Rp 39.000 - Rp 41.000 per kg hidup.

Harga sapi Madura berkisar antara Rp 45.000 - Rp 52.000 per kg hidup

Harga Sapi PO Berkisar antara Rp 42.000 - Rp. 45.000 per kg sapi hidup

Harga Sapi SO berkisar antara Rp 30.000 - Rp 35.000 per kg sapi hidup.

Semua harga sapi diatas adalah harga sapi siap potong dan berlaku ditempat atau dipasar hewan daerah setempat. Harga belum termasuk ongkos angkut dan biaya biaya lainnya.

Semoga bermanfaat.


Blog, Updated at: 07:03:00