Dia Akan Lakukan Apapun Untuk Bisa Membahagiakanmu, Itulah Suamimu!

Wahai Wanita?

Tahukah anda?
Siapakah dia yang terlihat kadang kurang bisa romantis?
Siapakah dia yang kadang berbicara hanya seperlunya saja?
Siapa juga dia yang sering berbicara tegas bahkan terkesan marah?
Siapakah dia yang terkadang suka melucu tetapi sering juga terlihat letih dan lelah?

Anda tentu mengenal dia
Anda juga sering menantikan kepulangannya
Anda sering berharap dia melakukan hal-hal sepele yang romantis
Andapun sering mencemberutinya tanpa jelas sebabnya
Anda kadang meminta sesuatu yang diluar kemampuannya
Anda juga kadang tidak sadar telah menggugah kesedihannya
Anda sering pula menyalahkannya
Tetapi anda juga sering mengkhawatirkan kesehatannya
Anda juga sering mengkhawatirkan makanannya
Anda sangat memperhatikan pakainnya
Bahkan terkadang anda cerewet dengan model sepatunya

Siapakah dia? Dialah Suamimu!

Suamimu bukanlah doraemon yang bisa mewujudkan segala keinginan dan harapanmu....tapi ingatlah satu hal wahai para istri, dia akan melakukan apapun demi membahagiakanmu dan anak-anakmu walau nyawa taruhannya.

Oleh karena itu, ketika suamimu pulang kerja sambutlah dia dengan senyumanmu yg indah, mulyakan dia dengan menyiapkan hidangan dan taatlah padanya insya Allah surga menantimu.



Blog, Updated at: 19:03:00