Daun Bulu Ayam, Manfaat dan Cara Pemakaian Sebagai Obat Cacar Air

Manfaat Tanaman Bulu Ayam Sebagai Obat Cacar Air

Tanaman Daun Bulu Ayam. Tanaman dengan nama latin Desmodium pulchellum (Linn) Bent atau  daun bulu ayam memiliki batang perdu tegak dan memiliki tinggi antara 60 - 250 cm atau tinggi maksimal sekitar 2,5 meter. Berdaun majemuk dengan anak daun 3 helai yang berbentuk lanset., Daun penumpu bergaris, dan pada tandan bunga, daun-daun berubah menjadi daun pelindung yang tersusun seperti genteng dengan jumlah 30-40 pasang.

Daun Bulu Ayam
Tanaman daun bulu ayam, bunganya berbentuk kupu-kupu, kecil putih kekuningan. Sedangkan buahnya polong beruas 1-3 dengan panjang 1 cm.

Nama Indonesia: daun bulu ayam, ketipes, otok-otok. Kedudukan tanaman ini dalam klasifikasi ilmiah sebagai berikut:
  • Kingdom (Dunia/Kerajaan): Plantae (Tumbuhan) 
  • Subkingdom:Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh) 
  • Super divisi:Spermatophyta (Menghasilkan biji)
  • Divisio (Pembagian): Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga) 
  • Classis (Kelas):Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
  • Sub Kelas : Rosidae 
  • Ordo (Bangsa):Fabales 
  • Familia (Suku): Fabaceae (suku polong-polongan) 
  • Genus (Marga): Desmodium 
  • Species (Jenis):Desmodium pulchellum (Linn) Benth.
Tanaman Ketipes atau tanaman daun bulu ayam mengandung senyawa indolalkylamine, di antaranya tryptamine, dimethyltryptamine, dimenthyltryptamine-N-oxide, gramine, methylserotonin, bufotenine, bufotenine-N-oxide, methoxy-N-methyltryptamine, methoxy-N-dimethyltryptamine, N-oxide. Juga mengandung golongan beta-carboline alkaloid, misalnya noharman, tetrahydronor harman noreleagnine, plectocomine, harman, leptocladine, dan shepherdine.

Manfaat Daun Bulu Ayam
  • Mengobati Cacar
  • Mengobati Cacar Air
Cara Membuat dan Menggunakan Ramuan Daun Bulu Ayam Untuk Obat Alami:
  • Siapkan sekitar 11 tangkai daun, tumbuk dengan sekelereng kapur sirih. 
  • Oleskan pada kulit yang terserang cacar. 
  • Untuk cacar air sama caranya, hanya sebelum ditumbuk, tambahkan 1 tangkai daun kelor, 3 lembar daun ekor kucing dan sebutir bawang putih (dasun tunggal).


Blog, Updated at: 20:31:00