JENJANG KEPANGKATAN TNI AD, AL, AU LENGKAP

Dikutip dari Pasal 24, PP Nomor 39 Tahun 2010 tentang Administrasi Prajurit TNI, seperti ini pembagian dan jenjang pangkat TNI.

Jenjang Pangkat TNI

Pangkat TNI Angkatan Darat sebagai berikut:

a. Pangkat Perwira terdiri atas:

  1. Jenderal TNI;
  2. Letnan Jenderal (Letjen) TNI;
  3. Mayor Jenderal (Mayjen) TNI;
  4. Brigadir Jenderal (Brigjen) TNI;
  5. Kolonel;
  6. Letnan Kolonel (Letkol);
  7. Mayor;
  8. Kapten;
  9. Letnan Satu (Lettu);
  10. Letnan Dua (Letda)

b. Pangkat Bintara terdiri atas:

  1. Pembantu Letnan Satu (Peltu);
  2. Pembantu Letnan Dua (Pelda);
  3. Sersan Mayor (Serma);
  4. Sersan Kepala (Serka);
  5. Sersan Satu (Sertu);
  6. Sersan Dua (Serda)

c. Pangkat Tamtama terdiri atas:

  1. Kopral Kepala (Kopka);
  2. Kopral Satu (Koptu);
  3. Kopral Dua (Kopda);
  4. Prajurit Kepala (Praka);
  5. Prajurit Satu (Pratu);
  6. Prajurit Dua (Prada).

Pangkat TNI Angkatan Udara sebagai berikut:

a. Pangkat Perwira TNI AU terdiri atas:

  1. Marsekal TNI;
  2. Marsekal Madya (Marsdya) TNI;
  3. Marsekal Muda (Marsda) TNI;
  4. Marsekal Pertama (Marsma) TNI;
  5. Kolonel;
  6. Letnan Kolonel;
  7. Mayor;
  8. Kapten;
  9. Letnan Satu; dan
  10. Letnan Dua.


b. Pangkat Bintara TNI AU terdiri atas:

  1. Pembantu Letnan Satu;
  2. Pembantu Letnan Dua;
  3. Sersan Mayor;
  4. Sersan Kepala;
  5. Sersan Satu; dan
  6. Sersan Dua.

c. Pangkat Tamtama TNI AU terdiri atas:

  1. Kopral Kepala;
  2. Kopral Satu;
  3. Kopral Dua;
  4. Prajurit Kepala;
  5. Prajurit Satu; dan
  6. Prajurit Dua.

Pangkat TNI Angkatan Laut sebagai berikut:

a. Pangkat Perwira TNI AL terdiri atas:

  1. Laksamana TNI;
  2. Laksamana Madya (Laksdya) TNI;
  3. Laksamana Muda (Laksda) TNI;
  4. Laksamana Pertama (Laksma) TNI;
  5. Kolonel;
  6. Letnan Kolonel;
  7. Mayor;
  8. Kapten;
  9. Letnan Satu; dan
  10. Letnan Dua.


b. Pangkat Bintara TNI AL terdiri atas:

  1. Pembantu Letnan Satu;
  2. Pembantu Letnan Dua;
  3. Sersan Mayor;
  4. Sersan Kepala;
  5. Sersan Satu; dan
  6. Sersan Dua.

c. Pangkat Tamtama TNI AL terdiri atas:

  1. Kopral Kepala;
  2. Kopral Satu;
  3. Kopral Dua;
  4. Kelasi Kepala;
  5. Kelasi Satu;
  6. Kelasi Dua.

Namun khusus untuk pangkat korps Marinir TNI AL disamakan dengan sebutan pangkat TNI AD dan disertai "(Mar)" di belakangnya.


Blog, Updated at: 19:14:00