Cara Membuat Kolam Koi Minimalis Dibawah Tangga

Kolam Ikan Koi. Orang bilang membuat kolam koi itu mahal, benarkah? Bisa benar bisa tidak. Sebenarnya biaya bikin kolam koi bisa murah asal tahu trik dan tipsnya.

Salah satu tips nya adalah jangan membuat kolam koi dengan menggunakan tenaga profesional jasa pembuatan kolam koi. Memang hasilnya bisa bagus sekali jika menggunakan tenaga profesional ini tetapi biaya yang diminta juga mahal. Panggilah tukang bangunan biasa untuk membuatkan kolam koi sesuai keinginan anda. Anda bisa menunjukkan gambar kolam koi yang diinginkan kepada tukang bangunan tersebut plus ukuran yang diinginkan. Dengan cara ini anda bisa sangat menghemat biaya pembuatan kolam.

Berikut contoh kolam minimalis yang bisa anda buat jika lahan pekarangan anda sempit. Sebaiknya kedalaman kolam minimal 1 meter sehingga bisa diisi air sampai setinggi 75 cm. Kolam yang dalam bisa membuat pertumbuhan koi lebih bagus. Untuk ukuran panjang dan lebar bisa disesuaikan dengan lahan yang ada. Jangan lupa dibuatkan kolam kolam kecil untuk tempat filter dipinggiran kolam. Kolam filter bisa dibuat 3 - 4 buah tidak perlu besar agar tidak memakan jatah kolam utama.

Untuk filter bisa digunakan arang, batu atau bioball terserah mana yang paling mudah ditemukan ditempat anda.

Berikut foto dan gambar kolam minimalis berbiaya murah yang berlokasi dibawah tangga menuju lantai jemut atas. Karena kolam menghubungkan teras dengan tempat cuci dan garasi maka diletakkan jembatan cor yang bisa dibentuk sesuai selera yang penting kuat dan ada unsur artistiknya untuk menambah keindahan kolam.


Blog, Updated at: 16:50:00