Ternyata Untuk Membuat Tubuh Kekar Berotot Tidak Cukup Hanya Dengan Olah Raga Tetapi Harus Didukung Makanan Bergizi, Apa Saja?
Otot adalah sebuah jaringan dalam tubuh manusia dan hewan yang berfungsi sebagai alat gerak aktif yang menggerakkan tulang. Otot diklasifikasikan menjadi tiga jenis yaitu otot lurik, otot polos dan otot jantung. Otot menyebabkan pergerakan suatu organisme maupun pergerakan dari organ dalam organisme tersebut. Banyak pria yang mendambakan tubuh kekar berotot yang terkesan macho sehingga rutin melakukan olah raga berat seperti angkat barbel dan lainnya. Tapi ternyata tanpa didukung makanan tertentu maka olah raga berat yang dilakukan bisa menjadi sia-sia dan dambaan tubuh kekar berotot hanya tinggal mimpi. Apa saja makanan yang perlu dikonsumsi agar bisa memiliki tubuh kekar selain harus berolah raga secara teratur?Binaraga adalah kegiatan pembentukan tubuh yang melibatkan hipertropi otot intensif. Dengan melakukan latihan beban dan diet protein tinggi secara rutin dan intensif, seseorang dapat meningkatkan massa otot. Seseorang yang menekuni aktivitas ini disebut binaragawan (pria) atau binaragawati (wanita).Selain berolah raga untuk membentuk otot dibutuhkan makanan sumber protein karena proteinlah nutrisi terpenting untuk pembentukan otot sehingga bisa diperoleh bentuk badan yang kekar dan berotot setelah rutin berolah raga atay nge-gym. Dengan mengkonsumsi makanan-makanan dibawah ini anda akan mendapatkan asupan protein yang cukup untuk membentuk otot pada tubuh anda semakin kekar dan berisi.
Membentuk tubuh dan membangun massa otot memang baik untuk kesehatan. Ketahanan dan kekuatan tubuh jadi lebih baik. Selain itu, Anda juga jadi memerhatikan asupan gizi sehari-hari yang baik bagi tubuh. Akan tetapi, beberapa orang bisa saja membentuk tubuh secara berlebihan. Apalagi mereka yang berprofesi sebagai binaragawan atau mereka yang sangat menekuni dunia binaraga. Hati-hati, membentuk otot secara berlebihan belum tentu menyehatkan bagi tubuh. Tubuh yang terlalu kekar dan berotot justru bisa berdampak negatif. Bahkan, jika terobsesi dengan bentuk tubuh berotot ala binaragawan Anda bisa saja mengalami gangguan dismorfia otot.
Konsumsi Telur Ayam, Telur Bebek dan Telur Puyuh
Telur memiliki protein berkualitas tinggi sekaligus lemak sehat yang keduanya penting untuk pembangunan otot. Untuk itu disarankan menyantap telur utuh termasuk kuningnya. Pasalnya, hampir semua nutrisi di telur ada di sana.Tiga macam telur yang sangat populer sebagai telur konsumsi yaitu telur ayam, telur bebek dan telur puyuh. Dari ketiga jenis telur unggas tersebut, telur puyuh diketahui memiliki kandungan protein yang paling tinggi. Telur merupakan sumber protein yang baik karena kandungan protein di dalamnya memiliki kualitas yang sangat tinggi. Yaitu lima hingga enam gram protein dengan kadar kalori yang sangat rendah. Yang perlu menjadi catatan adalah jangan mengkonsumsi telur berlebihan terutama telur puyuh apalagi yang memiliki keluhan kolesterol.
Buah Jambu
Jambu mengandung banyak air dan protein dalam jumlah yang sesuai. Selain itu, jambu tak banyak mengandung lemak dan memiliki zat pembersihan yang hebat. Ini sangat penting untuk membantu pembentukan otot.
Jambu batu (Psidium guajava) atau sering juga disebut jambu biji, jambu siki dan jambu klutuk adalah tanaman tropis yang berasal dari Brasil, disebarkan ke Indonesia melalui Thailand. Jambu batu memiliki buah yang berwarna hijau dengan daging buah berwarna putih atau merah dan berasa asam-manis.Kacang Arab
Jika kita amati, orang-orang di darah Arab memiliki tubuh yang besar dan kekar. Ternyata ada sumber makanan disana yang baik untuk membentuk otot tubuh mereka, yaitu kacang arab. Kacang arab merupakan salah satu kacang dengan protein dan serat tertinggi, sangat efektif untuk membentuk otot tubuh.
Kacang arab (Cicer arietinum) adalah tumbuhan yang termasuk suku Fabaceae yang menghasilkan polong berukuran kecil berwarna kekuningan. Kacang arab kaya protein dan merupakan salah satu dari tanaman budidaya yang paling kuno.Gandum Asli
Gandum asli adalah salah satu sumber protein tinggi non daging. Tidak semua orang makan daging. Tapi tanpa daging, bagaimana Anda bisa mendapatkan protein yang berharga? Jangan khawatir karena Anda bisa mendapatkannya dari quinoa atau gandum asli yang kaya akan protein.Quinoa tidak hanya tinggi protein, namun juga mengandung sembilan asam amino esensial. Makanan bebas gluten ini juga mudah dicerna dan tinggi serat, magnesium dan besi.
Gandum (Triticum spp.) adalah sekelompok tanaman serealia dari suku padi-padian yang kaya akan karbohidrat. Gandum biasanya digunakan untuk memproduksi tepung terigu, pakan ternak, ataupun difermentasi untuk menghasilkan alkohol.Kacang Almond
Kacang Almond juga mampu secara alami membantu tubuh manusia mengonsumsi banyak prebiotik. Almond mengandung antioksidan yang cukup tinggi, asam lemak tak jenuh, magnesium, dan tembaga. Nutrisi ini akan menjaga sistem kardiovaskuler selalu prima. Untuk mencegah sakit jantung, makanlah kacang almon beserta kulitnya.Bayam
Bayam kaya akan kandungan zat besi. Senyawa ini mampu meningkatkan produksi darah dalam tubuh. Tak hanya zat besi, bayam juga memiliki kandungan protein yang cukup tinggi sehingga baik untuk pembentukan otot tubuh.
Bayam adalah sejenis sayuran berdaun hijau atau merah. Bayam bertangkai lunak dan bisa dikonsumsi. Bayam memiliki bentuk daun yang bulat dan tangkai cukup panjang. Bayam termasuk jenis sayuran yang direkomendasikan para ilmuwan karena memiliki kandungan zat besi yang tinggi.Tiram
Hanya 100 gram tiram Pasifik menghasilkan lebih dari 20 gram protein dan lima gram lemak. Tiram juga lebih kaya akan seng.
Tiram adalah sekelompok kerang-kerangan dengan cangkang berkapur dan relatif pipih. Tiram sejati adalah semua bivalvia yang termasuk keluarga Ostreidae. Namun, nama tiram dipakai pula untuk beberapa hewan lain di luar kelompokSusu Sapi dan Kambing
Susu murni termasuk makanan terbaik bagi manusia. Banyak nutrisi penting yang terkandung dalam segelas susu murni yang anda minum. Susu menyediakan semua asam amino esensial dan mengandung sedikit lemak (terutama susu skim). Manfaat untuk otot bahkan lebih besar mengingat susu bercampur dengan dengan protein whey.
Susu adalah cairan bergizi berwarna putih yang dihasilkan oleh kelenjar susu mamalia, salah satunya manusia. Susu adalah sumber gizi utama bagi bayi sebelum mereka dapat mencerna makanan padat.Daging sapi murni tanpa lemak(non fat)

Daging sapi yang masih mengandung lemak
Daging sapi, daging kambing maupun daging unta dan daging kuda masuk dalam kelompok daging merah. Daging merah, misalnya seperti daging sapi tanpa lemak, merupakan sumber protein yang sangat baik. Hanya 100 gram daging sapi tanpa lemak mengandung lebih dari 27 gram protein. Daging sapi kaya akan vitamin B12, seng dan zat besi yang semuanya penting untuk tumbuh kembang otot.
Dada Ayam
Menurut ahli nutrisi, setiap bagian tubuh ayam memiliki kadar kandungan nutrisi yang berbeda-beda. Untuk Anda yang ingin memperkuat massa otot, sebaiknya konsumsi daging ayam bagian dada. Karena lebih kaya kandungan proteinnya.
Kacang Kedelai
Hanya satu cangkir kedelai dimasak mengandung lebih dari 20 gram asam amino. Kedelai juga kaya akan vitamin penting dan mineral lainnya. Kacang kedelai juga sudah sangat banyak dimanfaatkan untuk pembuatan susu kedelai.
Mengenal gangguan dismorfia otot
Dismorfia otot adalah gangguan psikologis yang membuat seseorang kecanduan membentuk otot dan melakukan olahraga binaraga. Meskipun tubuhnya sudah terbentuk dan otot-ototnya sudah membesar, orang dengan gangguan dismorfia otot akan terus berusaha untuk membuat tubuhnya lebih kekar dan berotot. Hal ini dilakukan dengan cara melakukan diet khusus secara ketat serta melatih kebugaran dengan olahraga seperti angkat beban.Ciri-ciri dismorfia otot
Tak diduga-duga, gangguan dismorfia otot ternyata cukup ditemui dalam masyarakat. Sejumlah penelitian mencatat bahwa sekurang-kurangnya 10% dari para binaragawan di seluruh dunia mengidap dismorfia otot. Kenali ciri-ciri orang dengan gangguan dismorfia otot berikut ini.
- Olahraga habis-habisan untuk meningkatkan massa otot
- Panik dan stres jika tak bisa atau tak sempat berolahraga
- Tetap berolahraga meskipun sedang sakit atau cedera
- Gangguan makan, biasanya mengonsumsi protein dalam jumlah berlebihan
- Kecanduan steroid
- Terlalu sering bercermin dan memeriksa bentuk tubuh
- Membanding-bandingkan tubuhnya dengan binaragawan lain
- Tidak percaya diri dengan bentuk tubuh dan citra dirinya
- Dampak dismorfia otot bagi kesehatan
Orang yang terobsesi dengan tubuh berotot juga mungkin menjalani diet ketat dengan membatasi konsumsi kalori atau lemak. Dengan asupan gizi yang tidak seimbang padahal aktivitas fisiknya berlebihan, gula darah bisa menurun drastis hingga Anda hilang kesadaran. Dalam beberapa kasus, olahraga berlebihan yang tidak disertai dengan gaya hidup sehat juga bisa berakibat kematian.
Salah satu gejala dismorfia otot, yaitu kecanduan steroid berisiko menyebabkan gangguan hormon, penyakit jantung, stroke, hingga kanker hati. Maka, kalau Anda atau orang terdekat Anda mengidap gangguan ini atau sudah terobsesi dengan dunia binaraga, segera cari bantuan psikolog, ahli gizi, atau dokter.
Diolah dari berbagai sumber