Rumput Teki, Manfaat dan Efek Sampingnya

Manfaat dan Kandungan Zat Aktif Pada Rumput Teki 

Rumput Teki. Rumput teki lebih dikenal sebagai gulma pengganggu tanaman pertanian karena rumput teki adalah jenis rumput yang sangat mudah tumbuh. Cyperus rotundus (C. Tuberosus) atau akar teki merupakan salah satu rumput yang memiliki fungsi herbal. Akar teki mengandung beberapa zat gizi walaupun dalam jumlah sedikit seperti lemak, gula, karbohidrat, serat, amilum, alkaloid dan mineral kalsium, magnesium dan mangan. Selain itu mengandung fitokimia flavonoid, tanin, saponin Patchoulenone, Pektin, Polifenol, Rotundene, Rotundenol, Rotundone, Selinatriene , sitosterol, stearat asam, Sugeonol, dan Sugetriol. Terdapat zat kimia yang utama yaitu sesquiterpene yang memiliki nilai medis sangat baik. Manfaat herbal akar teki banyak disebut dalam kitab medis ayuvreda dari India, Cina, Indonesia hingga suku aborigin di Australia. Akar teki juga dipergunakan di Mesir kuno, Yunani dan di tempat lain sebagai aromatik dan untuk memurnikan air. Itu digunakan oleh dokter Yunani kuno Theophrastus, Pliny the Elder, dan Dioscorides baik sebagai obat-obatan dan parfum.

Rumput Teki sangat mudah ditemukan dilahan-lahan atau pekarangan kosong dan dipinggir-pinggir jalan. Kemampuan tumbuh dan bertahan hidup rumput teki sangat mengagumkan, meskipun sudah meranggas saat musim kemarau tetapi begitu terkena air hujan akan mudah tumbuh lagi. Sebagai gulma pada lahan tanaman pertanian, rumput teki relatif susah diberantas. Kenyataan bahwa rumput teki juga bermanfaat sebagai obat tradisional meningkatkan nilai rumput teki tidak sebatas sebagai gulma pengganggu. Apa saja sebenarnya manfaat rumput teki bagi kesehatan?

Beberapa manfaat Kesehatan Rumput Teki:
  • Mengatasi kencing batu
  • Haid tidak teratur
  • Keputihan
  • Mengatasi susah buang air kecil
  • Sebagai penghilang rasa sakit
  • Menurunkan tekanan darah
  • Sakit Gigi
  • Busung
  • Mengatasi gigitan serangga/nyamuk
  • Sebagai anti diabetes
  • Sebagai Obat Alami Anti-Obesitas: ekstrak umbi mampu merangsang lipolisis. Efek kenaikan berat badan mungkin sebagian dimediasi melalui aktivasi SS3-AR. Hasil menunjukkan ekstrak umbi memiliki potensi sebagai suplemen herbal untuk mengontrol berat badan
  • Obat Alami Anti-inflamasi: Studi menunjukkan ekstrak rimpang akar teki menunjukkan sifat anti-inflamasi untuk penyakit yang dimediasi oleh kelebihan produksi NO dan O2.
  • Anti-mikroba : Berbagai ekstrak rimpang dievaluasi terhadap enam mikroba patogen penting (S. epidermis, B. cereus, P. aeruginosa, E. coli, A. niger, dan C. albicans). Ekstrak etanol menunjukkan aktivitas antibakteri tertinggi. Semua ekstrak tidak efektif terhadap strain jamur yang diuji.
  • Bersifat Analgesik: Studi ekstrak akar teki menunjukkan efek analgesik dengan metode tail-flick, aktivitas antimikroba, dan non-toksisitas pada konsentrasi yang berbeda dalam bioassay pada udang laut.
  • Manfaat lain: mengobati anti diare, anti mutagen, gastroprotektif terhadap lesi mukosa akut, mual dan masalah menstruasi.
  • Anti-diabetes: aktivitas antidiabetes ekstrak akar teki secara signifikan menurunkan kadar glukosa darah dan menunjukkan aktivitas antioksidan pada tikus diabetes
  • Penyembuhan luka: Ekstrak menunjukkan efek penyembuhan luka meliputi kemampuan kontraktor, penutupan luka dan kekuatan tarik.
  • Efek mengurangi stres: efek fisiologis dari campuran herbal dengan akar teki pada tekanan darah, norepinefrin, kortisol dan variabel psikologis yang membantu mengurangi gejala fisiologis dan psikologis yang terkait dengan stres.
  • Anti-hipertensi: Ekstrak akar teki menunjukkan efek menurunkan tekanan darah pada tikus yang bertindak pada sistem saraf pusat dan perifer sehingga mengubah tahanan perifer dan mekanik jantung.
  • Kegiatan antimikroba: Studi menunjukkan aktivitas antimikroba terhadap K pneumonia, A niger dan S aureus.
  • Mengobati gigitan nyamuk: ekstrak akar teki bermanfaat untuk pengusir nyamuk Anopheles terhadap vektor culicifacies, A stephenai dan Culex quinquefasciatus. Ekstrak dapat diterapkan sebagai langkah perlindungan pribadi yang efektif terhadap gigitan nyamuk.
  • Antioksidan: Studi ekstrak rimpang akar teki menunjukan efek penangkapan radikal anion superoksida, radikal OH, NO radikal, H2O2, dan kelat logam.
Cara Membuat dan Memanfaatkan Ramuan Rumput Teki Untuk Pengobatan

Obat Alami untuk Busung atau Bengkak.
Caranya: Ambil 10 gram rumput teki. Bahan dicuci bersih dan digiling halus kemudian seduh dengan 150 cc air panas, saring, tambahkan madu lalu diminum airnya. Lakukan 2 kali sehari.

Ramuan untuk Obat Kulit Biru Terbentur.
Caranya: Siapkan rumput teki segar dicuci bersih kemudian digiling, selanjutnya ditempelkan pada bagian yang sakit.

Rumput Teki sebagai Obat Kuku Bengkak.
Caranya: Ambil umbi akar rumput teki dan biji kenari ditumbuk hingga halus, kemudian bungkus dengan daun. Panaskan, lalu tempelkan di kuku yang sakit, atau langsung dibalutkan.

Mengobati Sakit Gigi.
Caranya siapkan 6 gram umbi rumput teki. Haluskan bahan, lalu seduh dengan 200 cc air panas, tambahkan madu, kemudian minum airnya. 

Mengatasi Haid Tidak Teratur.
Cara Pemakaian: Ambil 10 gram rumput teki. Rebus bahan dengan 400 cc air hingga tersisa setengahnya kurang lebih 200 cc, saring dan minum airnya.

Mengatasi Keputihan.
Caranya: Ambil 10 gram umbi rumput teki kering, 15 gram kulit delima kering. Semua bahan direbus dengan 500 cc air hingga tersisi 200 cc, lalu saring dan airnya diminum.

Mencegah Sembelit
Caranya: Siapkan 10 gram umbi rumput teki kering, 60 gram akar alang-alang. Semua bahan direbus dengan 600 cc air hingga tersisi 300 cc, kemudian saring dan airnya diminum.

Mengatasi Kencing Batu.
Cara Penggunaan: Ambil 10 gram umbi rumput teki kering, 4 lembar daun alpukat, 30 gram keji beling dan gula aren secukupnya. Rebus semua bahan dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc. Saring dan minum airnya 2 kali sehari dengan setiap minum 150 cc.

Mengatasi Nyeri Lambung.
Cara Pemakaian: Siapkan 30 gram umbi teki dan 15 gram lengkuas. Bahan tersebut dikeringkan lalu digiling hingga menjadi bubuk. Ambil 3 gram, seduh dengan air panas secukupnya lalu diminum selagi hangat. Lakukan hal ini 2 kali sehari.


Efek Samping dan Bahaya Rumput Teki. Belum ada laporan atau info mengenai efek samping penggunaan rumput teki sebagai obat herbal. Selama penggunaan tidak dalam jumlah berlebihan maka rumput teki aman bagi kesehatan tubuh manusia.

Silakan bagikan dan sebarkan info manfaat rumput teki bagi kesehatan ini jika bermanfaat. Terima kasih. 

Semua informasi tentang herbal pada web ini hanya bersifat sebatas informasi. Penggunaan obat herbal sepenuhnya adalah tanggung jawab pemakai karena efek obat herbal bisa berbeda-beda pada masing-masing individu. Sebaiknya konsultasikan dengan ahlinya sebelum menggunakan resep obat herbal yang ada pada situs ini. Semoga bermanfaat 


Blog, Updated at: 20:43:00