Harga Sapi Termahal di Dunia, Ternyata Sapi Perah!

Sapi Termahal di Dunia dengan Harga diatas 10 milyar Rupiah

Sapi-sapi jumbo dan besar dan berharga mahal biasanya didominasi oleh sapi jenis Limousine dan jenis Simmental.

Apalagi menjelang hari raya kurban, sapi jenis limousine dan simmental dengan berat diatas 1 ton mulai bermunculan dan harganyapun ada yang spektakuler.

Harga sapi kurban jenis limousine dan simmental bisa mencapai ratusan juta rupiah per ekornya dengan berat antara 1,3 - 1,5 ton.

Tetapi tahukah anda bahwa sapi termahal didunia tidak diduduki posisinya oleh jenis sapi limousine dan simmental. Kenyataannya adalah sapi termahal didunia yang berharga sampai milyaran rupiah bahkan diraih oleh sapi jenis perah.
Ini Faktanya: Tahun 2009 lalu sapi ini terjual mencapai harga US $ 1,2 juta (11 milyar rupiah) pada sebuah lelang di Toronto. Teramat mahal? Namun sang pembeli sangat yakin bila Missy, nama sapi ini diternakan akan menghasilkan banyak sapi perah unggul dengan harga yang juga fantastis.


Blog, Updated at: 19:17:00