Agar Puasa Tidak Rusak, Ini Caranya!

Puasa Ramadhan hanya datang 1 tahun sekali. Waktu yang hanya satu bulan dari 12 bulan dalam setahun ini jangan sampai berlalu begitu saja. Setiap muslim wajib menyambut kedatangan bulan Ramadhan dengan kegembiraan dan rasa syukur.

Mengapa harus bergembira dengan datangnya bulan Ramadhan atau bula puasa? Karena ini adalah bulan istimewa dimana setiap amal kebaikan yang kita kerjakan akan dilipatgandakan pahalanya. Meskipun demikian harus diperhatikan larangan larangan yang tidak boleh dikerjakan pada saat puasa. Yang pasti adalah larangan makan minum di siang hari dan berjimak yaitu berhubungan antara suami istri pada siang hari. Dua hal ini nyata-nyata membatalkan puasa.

Ada hal hal lain yang tidak membatalkan puasa tetapi merusak puasa dan menghapus pahala puasa. Hal hal ini biasanya tanpa sadar dilakukan kita saat berpuasa dan menjadikan puasa kita rusak bahkan tidak berpahala.

Berikut ini penyebab rusaknya puasa yang wajib kita tinggalkan:

Bergunjing, ghibah, ngerumpi, menjelekkan orang lain, ngrasani dan selalu berprasangka buruk

Berbohong, berdusta, tidak menepati janji

Marah-marah, ribut dengan tetangga, teman dan saudara

Iri, dengki, suka menyombongkan diri, suka pamer dll.

Nah hal-hal diatas kadang sering kita lakukan tanpa sadar saat hari hari biasa yang bisa terbawa saat kita berpuasa sehingga berpotensi besar merusak puasa kita. Tentu kita tidak mau hanya mendapatkan lapar dan haus saja saat berpuasa tanpa ada pahala bukan? Mari kita jaga puasa kita agar tidak rusak karena hal hal negatif diatas dan sambut Ramadhan tahun ini dengan penuh suka cita dan rasa syukur karena kita masih diberi kesempatan menjumpai Ramadhan tahun ini dan memanen pahala berkali-kali lipat. Insya Allah.

Wallahua'lam

MARHABAN YAA RAMADHAN


Blog, Updated at: 16:23:00